perjalanan dunia hanya sementara

pada zaman sekarang banyak hal yang serba tidak karuan. Tanda-tanda akhir zaman sudah nampak jelas, dari mulai bencana dimana-mana, munculnya perpecahan dalam satu aqidah, dan semakin maraknya budaya korupsi yang semakin hari semakin banyak serta banyak tanda-tanda lain yang muncul...

banyak para artis yang berparas cantik dan tampan tapi tidak menjaga ketampanan dan kecantikannya dari api neraka. banyak film-film diperankan dengan bebas, marak film-film panas yang muncul. Sebagai wanita misalnya, harus bisa menjaga auratnya dari orang lain selain suaminya.jgalah auratmu demi suamimu.

sebagai public figur bukan berarti harus bebas memamerkan auratnya, banyak sekali terjadi pelecehan seksual dan juga pemerkosaan disebabkan karena kaum wanita tidak lagi menjaga auratnya dengan sebagaimana mestinya,justru sekarang malah semakin bangga jika dapat sukses, tapi sukses dengan cara memamerkan aurat. hal ini yang akan menjadi penyebab kejahatan seksual semakin marak. 

hidup adalah sebuah perjalanan, perjalanan panjang. dan kehidupan dunia hanya bagian dari perjalanan itu sendiri. perjalanan manusia diawali dari alam "ruh", kemudian alam "kandungan", kemudian alam "dunia", kemudian alam "barzah", kemudian hari "kebangkitan", kemudian hari "perhitungan". kemudian hari "pembalasan".

semua fase perjalanan manusia ada masanya, dan ada ukuran rentan waktu tertentu.marilah kita sama- sama berserah diri kepada Allah SWT dan berlomba-lomba dalam kebajikan serta amal makruf nahi munkar. kehidupan setelah alam dunia tidak ditentukan seberapa populer anda didnunia, tidak seberapa banyak harta didunia, tidak seberapa mulya (jabatan) didunia, dan tidak seberapa sukses didunia. karena kesuksesan didunia belum tentu menjamin kesuksesan kehidupan diakhirat. 

banyak orang kaya, pejabat, didunia bergelimpangan harta tapi begitu sudah memasuki alam berikutnya yaitu alam barzah, semua itu ditinggalkan begitu saja. hanya 3 hal yang akan kita bawa (amal jariyyah, ilmu yang bermanfaat dan doa anak sholeh). semua yang kita miliki didunia hanya titipan dan cobaan buat kita semua. 

cobaan berupa kemiskinan dan kekurangan itu sudah bukan cobaan yang terlalu berat, tetapi akan lebih berat cobaan bergelimpangan harta. ada 2 pilihan dengan harta kita masuk syurga, atau dengan harta kita masuk neraka. syurga dan neraka adalah sebuah pilihan. mari sebelum datang hari pembalasan kita sama-sama bercermin untuk melihat amal-amal dalam diri kita.apakah sudah siap bekal kita untuk perjalanan berikutnya, jika belum mari kita sama-sama beribadah kepada Allah SWT dengan ibadah yang sungguh-sungguh dan dengan istiqomah.

"jika ada yang tersinggung denga tulisan ini, penulis mohon maaf yang sebesar-sebarnya, bukan maksud untuk memaksa hanya sekeder memperingatkan"

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »